Rabu, 05 Juni 2013

Info CPNS 2013 : BKN Inginkan Seleksi CPNS 2013 yang Bersih Dengan CAT

Pengumuman CPNS 2013 : BKN Inginkan Seleksi CPNS 2013 yang Bersih Dengan CAT - Seleksi Rekrutmen CPNS 2013 ini diharapkan mewujudkan seleksi CPNS yang bersih, transparan, dan akuntabel. Hal itu nampaknya yang ingin diwujudkan Badan Kepegawaian Negera (BKN) yang disampaikan oleh Humas BKN di jakarta. Penggunaan Sistem Computer Assisted Test (CAT) diharapkan mampu untuk dapat mewujudkan hal tersebut.
ilustrasi
Seperti yang diutarakan oleh Wakil Kepala BKN, Bima Haria Wibisana “Perlu komitmen kuat mewujudkan birokrasi yang bersih, yang harus dimulai dari proses rekrutmen yang bebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN)”ucapnya. Lebih lanjut Bima menekankan bahwa penerimaan CPNS yang bersih, transparan, dan akuntabelhanya bisa diwujudkan BKN dengan dukungan penuh semua stakeholders (pemangku kepentingan), termasuk para pejabat Pembina kepegawaian di semua instansi pemerintah.

Rencananya saat Ujian CPNS 2013 besok, BKN akan menerapkan dalam seleksi jalur Umum pada BKN Pusat dan 12 kantor Cabang. Menurut Jadwal CPNS 2013 yang didapat dari website Menpan-RB sepertinya akan dilaksanakan antara Agustus-Sepetember. Walaupun akan dijalankan melalui komputerisasi, untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti serangan hacker, pelaksanaan CAT akan dilakukan secara offline. Persiapakn diri anda menghadapi Ujian CPNS dengan Download Soal CPNS 2013 dibawah ini

Posted by: Januar Taufik Berita Terbaru, Updated at: 00.55

Info CPNS 2013 : BKN Inginkan Seleksi CPNS 2013 yang Bersih Dengan CAT Reviewed by januar taufik on Rabu, 05 Juni 2013 Rating: 4.5

0 komentar:

Tinggalkan Komentarmu